Masyarakat Binua Riok, Dusun Sebalos, Desa Sango’, Kecamatan Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang melakukan Pemetaan Partisipatif Masyarakat Adat. Kegiatan ini dimukai dengan  musyawarah pembentukan kelompok tim yang dihadiri oleh kadus sebalos, kepala adat, pemuda desa, masyarakat adat dan didampingi oleh fasilitator.

Pemetaan partisipatif ini dilakukan dengan tujuan agar masyarakat mengetahui luas wilayah adat mereka sehingga diharapkan dapat dengan mudah mengelola wilayah adat mereka serta menghindari di konflik wilayah adat. Pada kesempatan ini juga dilaksanakan penyusunan profil komunitas adat.

Dengan adanya kegiatan ini, kepala desa Sango mengatakan bahwa pihkanya merasa terbantu secara administrasi dalam rangka pemetaan Wilayah Adat khususnya di Dusun Sebalos.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *